Seperti kucing pada  umumnya, kucing milik Ernawati, warga Desa  Mojopurno, Kecamatan Wungu,  Kabupaten Madiun, Jawa Timur, selalu  bermain dengan kucing lainnya.  Selain bertubuh tambun, kucing ini juga  jinak dan tidak takut pada siapa  pun.
Namun keanehan akan  terlihat jika kucing yang diberi nama Bobi itu  mencium bau balsem. Sang  kucing akan mencari dan mendekat ke siapa saja  yang membawa obat gosok  tersebut. Bahkan, jika botol balsem itu  dibuka, Bobi akan  menjilat-jilatnya.
Tidak hanya balsem, Bobi  yang kini berumur sekitar dua tahun ini  juga suka menjilat minyak kayu  putih. Menurut pemiliknya, kesukaan akan  balsem dan minyak kayu putih  baru terlihat lima bulan yang lalu.
Meski  setiap hari makan balsem dan minum minyak kayu putih, tubuh  Bobi hingga  kini tetap sehat. Hanya saja, jika terlalu banyak  mengonsumsi, Bobi  akan terlihat goyang saat berjalan. Karena  keunikannya, Ernawati tidak  akan menjual kucing persia peliharannya itu  meski ditawar dengan harga  tinggi.
sumber :http://www.liputan-berita.com/kucing-aneh-yang-doyan-makan-balsem.html
![[imagetag]](https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEijXdirbMx6gXQzj2NNge-LKwd4OAYlYTz_IkUQZiG4udXylT1cOLvrnCC-Edh1sCGYDV1KRPM_ySCbehRnSj5mkzht22a44A3-DQdmm-IJfzwDmfpyICbm3M89g1qBLFI_52Uu2Ez6a93c/s1600/120103akucing-aneh.jpg)
Post a Comment